Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) Smart Universitas Muhammadiyah Riau ( Umri )mengadakan kegiatan sosialisasi “DaGuSiBu” (Dapatkan, Gunakan, Simpan, Buang) Desa Kampung Baru, Kecamatan Gunung Toar, Kabupaten Kuantan Singingi. Kegiatan ini dilakukan di kelas X dan XI IPA/IPS yang mana materi sosialisasi disampaikan langsung oleh mahasiswa KKN Kampung Baru, Senin (21/8/2023)
Berdasarkan informasi yang diperoleh, guru dan staf SMAN 1 Gunung Toar belum pernah menerima informasi tentang DAGUSIBU sehingga perlu adanya sosialisasi tentang DAGUSIBU.
Pikon kartika selaku guru SMAN 1 Gunung Toar sangat mengapresiasi kepada mahasiswa KKN telah melaksanakan kegiatan ini.
“ Saya sangat mendukung kegiatan sosialisasi DAGUSIBU ini yang mana dengan diadakannya kegiatan DAGUSIBU Ini dapat menambah wawasan para siswa siswi terhadap penggunaan obat.” Ujarnya
Shintya Yolanda selaku mahasiswa KKN Kampung Baru berterimakasih sudah menerima kami disini.
“ Tidak hanya menyampaikan materi, kami juga melakukan diskusi kecil dan juga ada sesi tanya jawab sehingga kegiatan menjadi lebih interaktif dan menjawab rasa penasaran siswa/I yang ingin tahu lebih mengenai obat.” ucap Shintya
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan para guru dan staf SMAN 1 Gunung Toar dapat berbagi informasi mengenai cara penggunaan dan pembuangan obat yang baik kepada anggota keluarga dan siswa SMAN 1 Gunung Toar.